Bagaimana cara membangun kosa kata Bahasa Inggris secara mandiri
Kalau anda sudah membaca post saya yang lain, tentunya anda sudah mengetahui bahwa saya lebih suka belajar dengan cara self-educated atau paling tidak menghemat biaya kursus Bahasa Inggris seperti yang kami lakukan di Les Inggris Purwokerto, termasuk dalam hal membangun English Vocabulary. Silakan simak artikel berikut untuk membangun English vocab in a smarter way!Biasakan untuk membaca cerita atau artikel yang sedikit lebih sulit dari kemampuan anda
sehingga anda akan selalu menemukan kosa kata baru. Kalau artikelnya terlalu mudah bagi anda, anda akan jarang menemukan kosa kata baru; sebaliknya jika artikel tersebut terlalu sulit bagi anda, anda akan kewalahan dalam memahaminya. Meskipun anda merasa pernah menjumpai kata tersebut, tetapi kalau anda tidak yakin dengan artinya, catatlah kata tersebut beserta konteksnya dan carilah artinya menggunakan kamus buku atau kamus online. Kalau anda merasa kurang percaya diri dalam pelafalannya, kamus online tentunya lebih menguntungkan, karena kita bisa secara langsung mendengarkan ucapan native speaker, baik yang British maupun American. Kamus online sangatlah banyak, salah satu yang bisa anda gunakan di smartphone adalah Oxford Dictionary of English Free yang bisa anda dapatkan di Google PlayUlangilah pengucapan kosa kata baru tersebut dengan mengikuti pronunciation yang bisa didengarkan langsung di web tersebut. Bila perlu anda bahkan bisa membuat manual flashcard kata baru tersebut atau dengan digital flashcards sebagai alat belajar karena anda tak akan bisa mengingatnya hanya dengan sekali saja mempelajarinya. Bacalah cerita yang menarik, menyenangkan, yang anda nikmati dan yang membuat anda percaya diri.
Carilah kosa kata yang berhubungan dengannya
Misalnya anda menemukan kosa kata accept yang berupa kata kerja, maka sebaiknya anda mengetahui pula bentuk kata sifatnya: acceptable, maupun kata bendanya yaitu acceptance. Selebihnya anda bisa menemukan kosa kata lain dengan bentuk variannya di siniSelain itu peljarari kata-kata yang sering dipakai bersamanya, contoh:
Anda menemukan kata baru apply, maka anda bisa membentik frase: apply for a visa; apply for a job, dsb, sehingga anda tahu bagaimana cara memakainya.
Carilah antonym atau synonym nya bila ada
Misalnya anda menemukan kosa kata baru blurry, yang sinonimnya adalah fuzzy; dan antonimnya adalah clear. Catatlah kosa kata baru ini dalam buku catatan anda. Anda bisa memperkaya khasanah persamaan dan lawan kata ni dengan buku seperti thesaurus.Bicaralah dengan native speaker
Saat berbicara dengan native speaker anda akan mendengar satu dua kata baru bagi anda. Karena anda berbicara langsung dengannya, anda tentunya bisa langsung menanyakan arti kata tersebut pada lawan bicara anda, dan yang lebih menarik di sini adalah anda diterangkan artinya dalam bahasa Inggris dan mungkin dia akan menggantinya dengan kosa kata yang hampir sama artinya yang anda mungkin sudah tahu artinya. Hari begini tidaklah sulit mencari native speaker, tidak harus yang ada di lingkungan kerja atau rumah. Saya sendiri mencari kesempatan untuk berbicara dengan native by phone dengan mengkontak support centre sebuah merchant ketika saya ingin menanyakan sesuatu yang kurang jelas. Meskipun anda sudah terbiasa menulis email dalam Bahasa Inggris, belum tentu anda fasih berbicara dengan native secara langsung tanpa berpikir panjang karena anda bekerja secara multitasking yaitu mendengar, bertanya, belajar kosa kata baru, dan yang paling menarik bagi saya adalah ketika anda tidak dapat menyampaikannya dengan jelas, anda harus dalam waktu singkat menemukan cara lain untuk menyampaikannya dengan lebih jelas. That is really under pressure :)Dengarkan rekaman dari audio book
Saat anda senggang ataupun mengerjakan hal-hal yang ringan, anda bisa sambil mengerjakannya sambil mendengarkan audio book. Selalu ada kesempatan yang bisa anda gunakan asalkan anda mau bukan? Listening is the new Reading, itu kata audible.comLihatlah benda-benda di sekeliling anda
Saat anda sedang menunggu atau mengantri sesuatu, lihatlah benda-benda di sekeliling anda dan tanyalah pada diri anda apakah sudah mengetahui kata tersebut dalam Bahasa Inggris. Apabila belum catatlah dan jadikan list tersebut homework anda pada malam hari untuk mencari terjemahannya, baca dan ulanglah beberapa kali. Kemudian saat anda bangun keesokan harinya anda sudah bisa mengingat vocab baru tersebut.Dengarkan lagu yang bisa anda download liriknya
Ini juga cara mujarab untuk menambah vocab anda, Carilah lagu yang tidak begitu cepat iramanya, sehingga anda masih bisa mendengar dengan jelas liriknya. Ketika anda mendengarnya, bacalah liriknya saat anda mendengarkan. Kosa kata dalam lagu biasanya lebih informal dan merupakan bahasa sehari-hari dan bahkan anda bisa belajar tentang slang words. Irama lagu juga akan membantu anda untuk mengingatnyaTontonlah Film, TV atau Online Video sesuai dengan minat anda
Sesekali anda boleh menonton dengan santai tanpa perlu mencek kosa kata baru, tetapi akan lebih baik apabila anda mencermatinya dan mempelajarinya secara aktif. Ketika anda mendapati kosa kata baru anda bisa menghentikan sementara untuk menuliskan kata tersebut beserta arti dan konteksnya. Akan terasa lebih mudah mempelajarinya, sebab anda merasakan bentuk visual dari apa yang anda lihat, dari apa yang anda tulis dan dari melalui cara pengucapan berulang kali. Konteks situasinya juga akan memperkuat memori kita. Apabila anda bisa memainkan ulang, tontonlah ulang dan ikuti ucapannya berulang-ulang sambil anda mencatat cara pengucapannya menggunakan phonetic yang anda pahami, mislanya metode IPA dan lain sebagainya. Cara menonton ini, baik pula untuk mempelajari phrase, idiom atau word sequence yang sering dipakai. Anda bisa mencatat pula kelompok kata tersebut.Dengan cara membaca dan menoton akan membantu anda untuk mengingatnya, tapi anda masih harus menggunakan beberapa teknik untuk dapat mengingatnya dengan hasil yang lebih maksimal. Anda bisa mempelajari kembali buku catata kosa kata anda sesuai dengan kemampuan anda, misalnya 1 hari 5 kata, atau 10 kata bagi mereka yang leibh mampu. Ada beberapa cara untuk mengingat lebih efektif kosa kata yang baru anda pelajari, diantaranya:
Menggunakan mnemonic untuk merangkai kosa kata baru
Cara ini efektif bagi mereka yang punya cara kreatif untuk merangkai kosa kata baru tersebut dalam satu lirik pendek. Nyanyilah dengan gerakan dan melody nya. It"ll be short and fun!Pengulangan dan pengelompokan
Pengulangan adalah teknik terpenting dalam mempelajari kosa kata baru. Apabila anda menemui kosa kata yang sulit untuk diucapkan maka mengulanglah membacanya secara perlahan. Anda bisa memasukkan kata-kata dalam sebuah episode ke dalam kelompok yang sama atau anda bisa mengelompokkan kosa kata tersebut berdasarkan bunyi vowel yang sama, misalnya [ə:] atau bisa juga mengelompokkan kata-kata yang mempunyai pola yang sama dalam pengucapan dalam satu kelompok misalnya:typical
difficult
curious
period
Kata kata tersebut mempunyai pengucapan dengan pola tekanan yang seragam, yaitu 3 suku dengan tekanan pada suku kata pertama.
Anda bisa juga mengelompokkan kata -kata yang kurang lebih sama artinya, bisa juga mengkategorikannya berdasarkan berapa familiar anda dengannya. Pengelompokan kosa kata ke dalam beberapa kelompok akan sangat membantu anda dalam mengingatnya dengan cara yang lebih menarik
Visualisasi
Yaitu dengan cara membayangkanlah sebuah gambar yang berhubungan sewaktu anda mengingat sebuah kosa kataSeraplah sebanyak mungkin kosa kata sewaktu anda membaca, menonton, atau bahkan cari percakapan yang sedang terjadi di sekitar anda, lalu organisasikan kosa kata baru tersebut ke dalam sebuah sistem yang sesuai bagi anda, dan mengingatnya dengan cara yang kreatif dan pada akhirnya anda gunakan kosa kata baru tersebut dalam penulisan artikel maupun percakapan.
Itulah beberapa tips yang bisa saya bagikan, apabila anda mempunyai cara lain dalam memperkaya kosa kata Bahasa Inggris, tinggalkan dalam komentar di bawah. Sampai jumpa di post yang lain dan jangan lupa untuk mengambil les Inggris di Purwokerto dengan singkat di sini.
No comments:
Post a Comment